Moto

GUNTUNG KAMPONG ADAT HIJAU SEJAHTERA

Senin, 14 Januari 2019

BUNDA NENI LOUNCHING GERMAS di GUNTUNG




Lounching Kelurahan Siaga, Rabu 07 Nopember 2018. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Walikota Bontang Ibu Hj. Neni Moerniaeni, Lurah Guntung Ibu Ida Idris Marsono, SE, Ketua Komisi 1 DPRD Kota Bontang Bapak Agus Haris, Kapolsek Bontang Utara Bapak Eko Wahyono dan tokoh Masyarakat baik itu Lembaga Adat, Forum RT Maupun Organisasi lainnya yang ada di Kelurahan Guntung.

Kegiatan Lounching Kelurahan Siaga dibuka dan diresmikan langsung oleh Walikota Bontang Ibu Hj. Neni Moerniaeni. Dalam sambutannya, Bunda Neni mengharapkan dengan adanya program Kelurahan Siaga ini dapat meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Kelurahan Guntung. Karena, kesehatan merupakan hal yang sangat penting dan kelurahan siaga adalah merupakan suatu konsep peran serta dan pemberdayaan masyarakat di tingkat kelurahan yang disertai dengan pengembangan kesiagaan dan kesiapan masyarakat untuk memelihara kesehatan secara mandiri.
Selain itu Walikota Bontang juga menyampaikan bahwa Germas dapat dilakukan dengan cara melakukan 12 Indikator Kelurahan sehat diantaranya melakukan aktivitas fisik, mengkonsumsi sayur dan buah, tidak merokok, tidak mengkonsumsi alkohol, serta memeriksa kesehatan secara rutin dan yang tak kalah pentingnya adalah membersihkan lingkungan, serta tidak buang air besar sembarangan.

Kedepannya, Bunda mengharapkan kita bersama-sama baik pemerintah maupun perusahaan buffer zone untuk berupaya agar semua wilayah di Bontang bisa mengalir air bersih, ungkapnya.
Sementara itu lurah Guntung Ibu Ida Idris Marsono, SE Mengharapkan program kelurahan Siaga ini dapat aktif dan mampu mencegah serta mengatasi masalah-masalah kesehatan secara mandiri, sehingga tim Kelurahan Siaga benar-benar dirasakan manfaatnya oleh seluruh lapisan masyarakat Kelurahan Guntung.

Kegiatan tersebut diakhiri dengan penandatanganan komitmen untuk melakukan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) dan pengumuman pemenang lomba Kelurahan Siaga antar RT se-Kelurahan Guntung. (Gusli Rasyd).