Tim Anggana
Kelurahan Guntung, meraih juara II dari 15 (lima belas) tim dari 13 (tiga
belas) kelurahan peserta acara Fire and Rescue Competition yang diselenggarakan
oleh Pupuk Kaltim dalam rangka memperingati Bulan Kesehatan Keselamatan Kerja
(K3) Nasional di GOR (Gedung Olah Raga) Pupuk Kaltim pada hari Minggu, 19
Januari 2020. Kelurahan Guntung mengirimkan 2 (dua) tim dalam kompetisi
tersebut yaitu Tim Wanyi dan Tim Anggana yang masing-masing terdiri dari 8
(delapan) anggota inti dan 2 (dua) anggota cadangan.
Lurah Guntung, Hj. Ida Idris Marsono memberikan support penuh kepada kedua
tim dengan memberikan arahan selama berlangsungnya proses latihan dengan selalu
menekankan kekompakan dan turut hadir dalam kegiatan lomba tersebut.
Gusli, salah satu anggota tim fire and
rescue Kelurahan Guntung, sebelum mengikuti perlombaan tersebut, tim Fire
and Rescue Kelurahan Guntung telah melakukan berbagai persiapan seperti latihan
bersama dengan Departemen K3 Pupuk Kaltim pada hari Sabtu, 18 Januari 2020
dilanjutkan dengan technical meeting lomba.
Tim Anggana
dari Kelurahan Guntung berusaha konsentrasi pada latihan fisik, teknik, dan
strategi terutama kecepatan waktu, dan ketepatan dalam bertindak sesuai dengan
peraturan dalam kompetisi tersebut. Fire
and Rescue Competition terdiri dari beberapa bagian kompetisi yaitu Selimut
Api, Gelar Hose 2,5 Inch, Gulung Hose 2,5 Inch, Labirin dan Pemadaman
(menggunakan) Selimut, Pemadaman Flare Stack, dan Evakuasi Korban.
Kompetisi yang
diikuti kelurahan sekota Bontang ini selain bertujuan sebagai ajang silaturahmi
antara perusahaan Pupuk Kaltim dan Pemerintah Kota Bontang, tetapi juga ajang
edukasi Fire, Rescue and Safety pada
pihak kelurahan agar disosialisasikan pada masyarakat di masing-masing wilayah melalui
tim atau komunitas fire and rescueer.
(kiky)
Foto Fire And Rescue Competition