Moto

GUNTUNG KAMPONG ADAT HIJAU SEJAHTERA

Rabu, 01 November 2017

KUNJUNGAN TIM KEMENTERIAN LINGKUNGAN HIDUP DAN KEHUTANAN DI KELURAHAN GUNTUNG SEBAGAI PROGRAM KAMPUNG IKLIM


Kelurahan Guntung adalah salah satu penerima penghargaan PROKLIM (Program Kampung Iklim) pada tahun 2015.

Kunjungan dilakukan oleh Tim Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutan pada hari Rabu, 18 Oktober 2017 yang diwakili oleh Ibu Endang Pratiwi, Bpk. Agus Gunawan, dan Bpk. Agung, yang didampingi oleh Dinas Kementerian Lingkungan Hidup Provinsi Kaltim Bpk. Aris Pratama yang di terima langsung oleh Ibu Ida Idris selaku Lurah Guntung, Sekretaris Lurah Bpk. Rusli, dan Kasi. Ekobang Bpk. Nur Alam. Maksud dari Kunjungan ini adalah mengumpulkan data dan Informasi Sektor Lahan dan Non Lahan
Penurunan Emisi GRK (Gas Rumah Kaca) untuk aksi mitigasi perubahan Iklim berbasis masyarakat pada lokasi Proklim di Kelurahan Guntung.

Kelurahan Guntung serta perwakilan dari PT. Pupuk Kaltim bidang Lingkungan Hidup memberikan pendampingan lapangan ke tempat pengolahan biogas dari kotoran sapi di RT 4, pengolahan Kompos sampah di Kelompok Usaha Bersama “Mekar sari: di RT 6, serta tempat rehabilitasi lahan di RT 6. Warga Guntung RT 6 dari Kelompok Usaha Bersama “Mekar Sari” memberikan informasi tentang pengolahan Kompos dan barang kerajinan dari limbah yang tidakterpakai dan mempunyai nilai jual......Selanjutnya